Siapa yang tahu dengan anime dan manga Naruto yang mengisahkan mengenai Ninja bernama Naruto Uzumaki. Naruto ini berusaha sekeras mungkin untuk memperoleh pengakuan orang sekitarnya guna meraih impiannya menjadi seorang Hokage.
Alasan Serial Naruto Populer
Serial ini memang sudah tamat lama namun masih banyak yang senang dengan serial tersebut. Kepopuleran anime ini tentu bukan tanpa sebab karena ada beberapa hal yang melatar belakanginya. Berikut ini adalah pembahasan lengkapnya.
Alasan pertama tentu saja dari segi konflik yang banyak terjadi. Konflik yang terjadi tidak hanya perang namun juga konflik batin. Hal lainnya yaitu perjuangan dari masing-masing karakternya untuk memperoleh tujuan yang diinginkan dan ini menghadirkan cerita yang menarik.
Jalan cerita yang ditawarkan cukup dramatis namun disisi lain memberikan pertarungan yang sangat keren ditambah dengan berbagai jutsu keren dari masing-masing karakternya. Ending ceritanya memuaskan bahkan saat melihat animenya kalian akan ikut merasakan perjuangan Naruto dari kecil hingga menikah.
Salah satu ciri khas dari anime terletak pada lagu opening serta endingnya begitu pula dengan Naruto. Hampir sebagian besar lagunya enak di dengarkan dan cocok masuk dalam playlist kalian untuk didengarkan.
Bahkan sampai saat ini lagu opening dan ending yang sudah lama sekalipun masih enak untuk didengarkan bahkan beberapa diantaranya masih sangat populer hingga saat ini.
Karakter Populer Di Naruto
Berbicara mengenai karakter di Naruto tentu saja jumlahnya cukup banyak entah itu protagonis maupun antagonis. Tentunya dari sekian banyak karakter yang ada terdapat beberapa karakter yang paling banyak disukai dan berikut ini adalah daftarnya.
- Kakashi Hatake
Tidak ada alasan yang pasti kenapa kalian tidak bisa menyukai Kakashi Hatake. Pesona dari karakter ini yaitu tenang, ceria, dan auranya sedikit misterius sehingga membuat karakter ini sangatlah menyenangkan.
Walaupun bila melihat ke belakang masa lalunya cukup kelam serta kehilangan banyak orang penting dalam hidupnya, Kakashi ini tetap ada di jalan yang baik. Ini tentunya jarang terjadi mengingat banyak yang memiliki masa lalu kelam memilih jalan yang tidak baik.
- Itachi Uchiha
Siapa yang tidak kenal dengan karakter antagonis yang satu ini. Semenjak kemunculannya banyak yang orang yang merasa penasaran dan Itachi Uchiha adalah salah satu karakter yang memiliki banyak penggemar.
Karakter ini memiliki kekejamannya yang membunuh banyak orang, akan tetapi kakak Sasuke ini merupakan orang yang sangat mencintai saudara dan desanya lebih dari apa pun.
- Minato Namikaze
Karakter ini sebenarnya tidak terlalu banyak terlihat pada keseluruhan cerita, akan tetapi masih banyak fans yang mencintainya. Hal itu karena para fans menyadari pengorbanan yang dilakukan untuk desa serta anaknya, Naruto.
- Jiraiya
Karakter Jiraiya ini memiliki kepedulian, kebijakan, dan kepribadian menyenangkan. Sejak kemunculannya pertama kali sudah menarik banyak perhatian para fans. Tidak hanya menjadi shinobi kuat akan tetapi Jiraiya menjadi wali serta mentor Naruto yang sangat luar biasa.
Bahkan karakternya juga termasuk lucu sehingga membuat orang banyak yang merasa terhibur ketika kemunculannya.
- Naruto Uzumaki
Naruto yang merupakan bintang utama sudah pasti sangat dicintai penontonnya. Memang dari segi kepribadiannya tergolong naif namun dibalik itu dia merupakan seorang yang setia, penuh kasih, dan mendukung teman-temannya. Kemauan dan tekadnya untuk menjadi hokage harus diacungi jempol.
- Iruka Umino
Salah satu guru yang bisa dibilang paling berpengaruh pada kehidupan Naruto namun tidak sering tampil yaitu Iruka Umino. Berbagai hal kecil yang diperbuatnya untuk Naruto dan pengorbanan dalam menerima Naruto nyatanya berhasil membuat para fans menjadi luluh.
- Hinata Hyuga
Hinata merupakan karakter yang terkenal karena kesetiaannya dalam mencintai Naruto hingga akhir caranya membuat fans menjadi gemes. Salah satu kelemahan dari Hinata ini adalah kurangnya rasa percaya diri.
Rasa kurang percaya dirinya terpancar dari nada bicaranya yang sangat lembut namun chemistry nya dengan Naruto kuat. Tentunya karena hal tersebut banyak orang yang menyukai seorang Hinata Hyuga.
- Rock Lee
Rock Lee merupakan karakter yang digambarkan bertekad dan memiliki karakter pekerja keras untuk bisa membuktikan kemampuan yang dimilikinya kepada dunia. Lee ini tidak mempunyai kekkei genkai sehingga termasuk dalam karakter yang lemah.
Namun yang menarik dari Rock Lee ini yaitu tekad kuatnya dan terasa kerasnya mengubah kelemahan tersebut. Hal itu membuahkan hasil sehingga Lee berhasil menjadi penguasa taijutsu terkuat di serial Naruto.
- Shikamaru Nara
Shikamaru adalah karakter yang terkenal akan kecerdasannya. Ironisnya kemampuan tadi tidak diimbangi dengan tekad kuat walaupun potensi yang dimilikinya besar. Akan tetapi hal itulah yang berhasil membuat Shikamaru disukai banyak orang.
Tidak hanya terkenal dalam membantu Naruto, walaupun kecil Naruto tidak memiliki teman dan dijauhi penduduk desa namun Shikamaru berada disisinya. Sifat inilah yang ternyata mampu menarik rasa cinta para fans.
- Sasuke Uchiha
Nyatanya ada saja alasan untuk mencintai serta membenci Sasuke Uchiha ini. Banyak orang yang memiliki rasa kagum pada pola pikirnya dengan berorientasi pada tujuan. Akan tetapi tidak sedikit yang menyayangkan akan metode serta jalan yang ditempuh untuk mencapai tujuan tersebut.
Walaupun di awal-awal karakter ini sempat menghilang dan jarang terlihat namun para fans selalu menanti kemunculannya kembali.
Itulah beberapa karakter yang paling banyak dicintai oleh para fans. Sebenarnya tidak hanya karakter yang disebutkan di atas saja karena masih banyak karakter lain yang memiliki karakter dan sifat yang menarik untuk diketahui.